Kisah Kelahiran Sunan Gunung Jati ( Dzohirnya Wali Qutub )
Di ceritakan di negara mesir Maulana sultan syarif abdullah dan
permaisuri Syarifah Muda'im sudah mengandung 7 bulan pergi ziarah ke
mekkah dan madinah . berangkat di iringi wadyabala dua ribu orang
berlayar mengendarai kapal datang sudah di jeddah , lalu menuju mekkah
dan meneruskan perjalanan menuju madinah , datang sudah rombongan
Maulana Syarif Abdullah di hadapan Maqom Nabi Muhammad SAW , setelah
selesai ziarah kemudian mereka kembali ke Mekkah .
Sang permaisuri sudah cukup bulanya untuk bersalin , pada bulan Maulud tanggal 25 ba'da Subuh Syarifah Muda'im melahirkan seorang bayi laki laki yang elok sekali , cahayanya meredupkan cahaya matahari , Maulana sultan abdullah gembira sekali , Lalu di bawa tawaf di baitullah , di rubung oleh para ulama dan orang orang mukmin dan di beri nama SYARIF HIDAYATULLAH bertepatan pada tahun 1448 M .
60 hari kemudian rombongan sulthan abdullah dan permaisuri bertolak menuju negara Mesir .
Beberapa tahun kemudian syarifah muda'im mengandung kembali , setelah datang kepada waktunya lahirlah seorang bayi laki laki dan di beri nama SYARIF NURULLAH
Selang beberapa waktu Maulana Sultan Syarif Abdullah Wafat , setelah wafatnya sang sultan lalu yang menjabat sebagai sultan mesir adalah Patih Jamalulail mewakili Syarif Hidayatullah selama sebelum dewasa.
sumber : Babad Tanah Sunda / karya PS.Sulendraningrat
Post a Comment